Dari Pembukaan Forum SKPD, Pembangunan Harus Sejalan RPJMD 2021

Bagikan Artikel Ini:

Suaraburuhnewa.com – Pangkaalan Kerinci – Bupati Pelalawan HM Harris Buka Forum SKPD Kabupaten Pelalawan tahun 2016. Untuk forum SKPD 2016 mengankat tema “Melanjutkan pemberdayaan guna, mewujudkan perekonomian yang mandiri, masyarakat aman dan sejahtera (Pelalawan Emas)” di Kantor Bappeda 21-24 Maret.

Bupati pada saat membacakan pidato tertulis mengatakan bahwa, forum SKPD merupakan bagian dari tahapan penyusunan perencanaan dan evaluasi perencanaan pembangunan untuk menentukan prioritas kegiatan pembangunan yang tertuang dalam rencana kerja atau renja SKPD, yang muaranya pada rencana kerja pembangunan daerah atau RKPD dan RAPBD.

Saya inginkan, mekanisme dan tahapan penyusunan yang telah diatur Permendagri nomor 54 tahun 2010 tentang pelaksanaan peraturan pemerintah nomor 8 tahun 2008 ditambah mekanisme lain-lanya. Saya ingin forum SKPD ini dapat menjamen keterlibat semua elemen masyarakat, pintah HM Harris, Senin (21/3) di saat membuka Forum SKPD di ruang rapat utama kantor Beppeda.

“Perlu saya ingatkan setiap SKPD, dalam menentukan Prioritas kegiatan pembangunan tahun 2017 harus sejalan arah pembangunan dan fokus sasaran pembangunan tahun 2017, dengan berpedoman kepada hasil evaluasi dan capaian RPJMD 2011-2016 dan isu strategis sebagaimana termuat dalam naskah akademis RPJMD 2016-2021 Inovasi menuju pelalawan emas.”Sambung HM Harris.

Baca Juga :  Beri Education Jurnalistik, JMSI Pelalawan Turun Gunung

Kemudian lanjut Harris, Forum SKPD juga merupakan langkah awal dalam penyusunan rencana kerja pemerintah 2017. Maka forum ini benar-benar dipergunakan untuk merumuskan kebijakan, program dan kegiatan yang efektif, efesien, berdaya guna dalam mengunakan sumber daya pendanaan.

“Ya, kita memang diwajibkan efektif, efesien, dalam mengunakan pendanaan. Sebab jika kita lihat kondisi hari ini, dimana perekonomian dunia dan nasional kurang mendukung, kondisi ini membuat pendapatan dari hasil alam berkurang. Saya prediksi kemampuan keuangan daerah tidak mampu memenuhi kebutuhan pembiayaan pembangunan,”tutur HM Harris.

Masih ditempat yang sama, Ir Syahrul Sayarif Kepala Bappeda Pelalawan mengatakan pelaksanaan Forum SKPD dilaksanakan selama dua hari.

Baca Juga :  Putra Wartawan Raih Mendali Panahan Kabupaten Pelalawan

“Disini, forum SKPD membahas usulan Kecamatan, dan mempertajam rencana kerja Badan/Dinas/Kantor/Bagian. Disamping memenuhi tuntutan pendekatan aspek perencanaan sesuai perundangan yang berlaku, kegiatan ini, juga membuat perencanaan pembangunan semangkin terarah, terukur, dengan memperkuat indikator kinerja setiap program/kegiatan serta menetapkan target capaianya. Tentunya masih dalam bingkai pada tujuh program strategis,”jelas Syahrul.

Pada kesempatan tersebut, Syahrul juga kembali mengulang pernyataan Bupati terkait efesiensi anggaran terkait adanya pengurangan DBH.

“Selain melakukan efisiensi dan efektivitas belanja dalam mengatasipasi keterbatasan penerimaan APBD. Bupati telah menegaskan kepada masing satker untuk mengambil langkah-langkah dalam mendapatkan pebiayaan pembangunan, baik dari APBD Provinsi, APBN, maupun menggalang dukungan dari CSR perusahaan. Disamping itu bupati, juga mengintruksikan kepada satker untuk meningkatkan komunikasi dengan stakeholder masing-masing, serta produktif dan disiplin dalam mengajukan usulan,”jelas Syahrul seraya juga menambah pesan beliau agar SKPD juga proaktif mencari jaringan informasi, jangan hanya menunggu, tapi kejar peluang. APR

Komentari Artikel Ini