Ketua MUI Tewas Mengenaskan, Tersangka Pembunuh Pekerja Sawit

  • Whatsapp

Ketua MUI Tewas Mengenaskan, Tersangka Pembunuh Pekerja Sawit

??????????????.??? – Labura – Tim Polres Labuhanbatu, Sumatera Utara telah menangkap seseorang, terduga pelaku pembunuhan Ketua Majelis Ulama (MUI) setempat bernama Aminurrasyid Aruan, Selasa (27/7).

Bacaan Lainnya

Jasad ketua MUI Labura itu sebelumnya ditemukan sekitar pukul 18.00 WIB di depan rumah warga di Kelurahan Gunting Saga, Kecamatan Kualuh Selatan.

Ketika ditemukan, jasad korban berada di dalam parit dengan kondisi tubuh penuh luka.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan mengatakan, identitas tersangka yakni Suryanto alias Anto Dogol (35), warga Panjang Bidang Kelurahan Gunting Saga, Kecamatan Kualuh Selatan. Anto merupakan warga sekampung dengan korban yang menjadi pekerja sawit di kebunnya.

“Motif pembacokan yang dilakukan pelaku akibat sakit hati. Pelaku sering diingatkan korban agar tidak lagi mencuri sawit milikya. Tidak terima, pelaku akhirnya menghabisi korban dengan menggunakan parang yang sebelumnya telah disiapkan,” ujar Kapolres, Rabu (28/7/2021).

Tersangka ditangkap pukul 21.30 WIB saat bersembunyi di kebun kelapa sawit di sekitar tempat kejadian perkara (TKP). Saat diamankan, pelaku berusaha melawan petugas hingga terpaksa ditembak pada bagian kaki.

“Untuk proses lanjut, tersangka dan barang bukti sebilah parang panjang (Kelewang) telah diamankan di Polres Labuhanbatu,” katanya.

Editor : Aps

Foto : Tersangka pembunuh Ketua MUI Labura, Sumut. jppn.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *